Pernahkah kita diberi penjelasan tentang alasan mengapa orang yang
miskin (harta) lebih cepat dan mudah hisabnya daripada orang kaya di
yaumil hisab?
Sesungguhnya orang yang dalam hatinya telah melekat kuat
materi dunia, maka ruh nya sangat menderita ketika disucikan di tempat
dimana Jibril berhenti dan mempersilakan Rasulullah SAW melanjutkan
mi'raj beliau.
Dimensi itu (benda langit dan bintang-bintang ibarat
buah apel dan dimensi itu seperti pohonnya) sangatlah panas tiada
terkira, semua materi akan dihisap (memasukinya) dari yang paling halus
sampai yang paling kasar.
Bahkan seandainya Jibril mendekatinya
sejengkal saja, hancurlah dia.
Saat kiamat tiba, alam semesta ikut
terhisap dan hancur tiada sisa, dari tiada kembali tiada, yang ada
hanyalah Allah Sang Maha Pencipta Yang Maha Abadi.
Cara agar ketika ruh
dalam ruangan itu tidak merasa sangat kesakitan seperti ditusuk jutaan
jarum, dalam Islam diajarkan mengurangi kemelekatan materi dengan zakat,
infak, shodaqoh, aqiqoh, kurban, hibah, waris dsb.
Astaghfirullah ~
tiada terhingga.
Di ruang itu juga diperlihatkan segala perbuatan kita
ketika di dunia, betapa malu tidak terkiranya kita saat disaksikan semua
perbuatan buruk kita oleh baginda Rasulullah yang sangat agung dan
mulia.
Dan syafaat beliaulah yang mampu menyelamatkan kita.
Allahumma
sholli alaa syaidina Muhammad ~.
16 April 2015
Related Posts
Kolom | Menyingkap Tabir Ruhani
20 May 2015Anonymous0Kolom | Dialog Syeh Siti Jenar dan Kebo Kenongo
13 May 2015Anonymous0Kolom | Tidak Mengadu Kepada Makhluk
08 May 2015Anonymous0Kolom | Ridha Terhadap Qadha Allah SWT
07 May 2015Anonymous0
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.